Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Gambar Produk 1
Jasa Desain Kaos, Desain Batik , LOGO dan desain grafis lainya
Email : mastertracer69@gmail.com

RESEP DAN CARA MEMBUAT SEBLAK KERUPUK BASAH ENAK DAN PEDAS

resep-dan-cara-membuat-seblak-kerupuk-basah-enak-dan-pedas
Seblak merupakan makanan tradisional indonesia yang pada jaman sebelum kemerdekaan, makanan ini adalah makanan alternatif kaum masyarakat ekonomi lemah sebagai pengganti jajanan namun memiliki citarasa gurih dan pedas biasanya yang terbuat dari kerupuk basah yang dimasak dengan sayuran dan sumber protein seperti telur, ayam, boga bahari atau olahan daging sapi, dimasak dengan bumbu tertentu. 

Seblak adalah makanan khas orang Bandung, Jawa Barat yang sekarang cukup di gemari dan sedang tren jadi ajang bisnis jajanan kuliner macam-macam olahan seblak , terutama merambah ke daerah Jawa Barat dan Jabodetabek. Seblak disajikan di rumah makan dan warung, serta dijajakan di gerobak pedagang keliling. Seblak juga sering di jajakan di sekitar sekolah dan tempat jajanan yang banyak digemari oleh anak-anak dan para wanita ibu-ibu yang suka pedas dan segar. Makanan yang bertekstur kenyal ini memiliki rasa yang pedas dan segar, serta memiliki beberapa variasi.

Seblak kering (walaupun agak jarang ditemukan), adalak kerupuk pedas mirip dengan basreng. Seblak basah: seblak makaroni, seblak ceker ayam, seblak mie basah, seblak tulang, seblak baso , seblak basreng ( baso goreng ) , seblak batagor , seblak aci , seblak kwetiaw , seblak siomay , seblak snack dll. Juga seblak bisa dicampur dengan bahan bahan pelengkap lainnya seperti telur, sayuran, kentang dan lainnya. 

Bagi sobat yang akan mencoba untuk membuat seblak kerupuk basah, tipstriksib akan berbagi resep dan cara membuat seblak kerupuk basah enak dan pedas dengan mudah dan praktis .Berikut adalah resep dan cara membuat seblak kerupuk basah enak dan pedas

Bahan seblak kerupuk basah

200 gr kerupuk aci kuning mentah
3 butir telur ayam
5 butit bakso sapi ( iris tipis )
2 batang sosis sapi ( iris tipis )
1 batang bawang daun polong ( iris halus )
garam secukupnya
sedikit gula pasir
penyedap rasa secukupnya
air secukupnya
minyak untuk menumis secukupnya

Bumbu seblak kerupuk basah yang dihaluskan :

5 butir bawang merah
2 siung bawang putih
1 cm kencur
15 buah cabe rawit merah
2 sendok teh air asam jawa
1 buah tomat merah

cara membuat seblak kerupuk basah enak dan pedas

1. Rebus kerupuk dalam air yang mendidih sampai lunak, angkat tiriskan
2. Rendam kerupuk dalam air yang dingin sebentar, angkat tiriskan
3. Tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum
4. Tuang setengah gelas air lalu masukkan kerupuk yang sudah direbus, aduk rata
5. Masak terus hingga kuah sedikit menyusut lalu masukkan telur kocok, baso, sosis dan irisan bawang daun polong
6. Tambahkan gula, garam dan penyedap rasa, aduk rata dan siap disajikan

Demikian resep dan cara membuat seblak kerupuk basah enak dan pedas, selamat mencoba !!

Coba Juga Resep Lainnya