Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Gambar Produk 1
Jasa Desain Kaos, Desain Batik , LOGO dan desain grafis lainya
Email : mastertracer69@gmail.com

Cara Merawat Mengurus Dan Memandikan Bayi Dengan Benar

tips-merawat-bayi-cara-mengurus-dan-memandikan-bayi-dengan-benar
Cara Merawat Mengurus Dan Memandikan Bayi Dengan Benar - Anak adalah anugrah terbesar karunia dari allah SWT tugas kita merawat, mendidik dan membesarkannya mulai dari bayi sampai dewasa. Kali ini tipstriksib mau berbagi tips cara merawat bayi mulai dari cara memandikan sampai cara memberikan ASI makanan sehat untuk bayi. Pada kesempatan ini tipstriksib ingin memberikan tips cara mengurus dan memandikan bayi dengan benar.

Waktu yang tepat untuk memandikan bayi bisa dilakukan kapan saja, tetapi mandi sebelum tidur akan membantu relaksasi sehingga mempermudah tidur. Hindari mandi tepat sesudah atau sebelum makan, karena jika perut yang penuh tidak sengaja tertekan maka bayi bisa muntah, juga bayi sulit diajak bekerjasama jika perut kosong. Siapkan banyak waktu untuk memandikan bayi, sehingga anda tidak perlu tergesa-gesa memandikannya, atau meninggalkan sendirian beberapa detik selagi Sobat harus menyelesaikan pekerjaan lain. Tidak usah menjawab telepon selagi Sobat sedang memandikan bayi.

Karena menjawab telepon justru bisa mengalihkan perhatian Sobat dari bayi yang sedang Sobat mandikan. Hal ini sangat berbahaya Sebelum tali pusat menyembuh, maka bayi tidak boleh dimandikan dengan berendam dalam air (kira-kira dua minggu). Ia hanya boleh dibersihkan dengan lap atau handuk basah. 

Berikut adalah langkah-langkahnya tips merawat bayi dalam tahap cara mengurus dan memandikan bayi dengan benar sebagai berikut:

1. Tentukan tempat untuk memandikan. 

Meja ganti popok, meja dapur, tempat tidur bayi (jika kasurnya cukup tinggi), semuanya merupakan lokasi yang cocok untuk mandi dengan lap basah ini. Lapisi tempatnya dengan alas yang tahan air atau handuk tebal.

2. Siapkan perlengkapan berikut sebelum melepaskan baju bayi:

- Sabun dan shampoo bayi, jika Sobat akan menggunakannya.
- Lap pembasuh
- Gumpalan kapas steril untuk membersihkan mata
- Handuk, lebih baik jika ada bagian kerudung kepalanya
- Popok dan pakaian bersih
- Kapas dan alkohol untuk tali pusat
- Air hangat

3. Siapkan bayi
4. Mulailah membasuh 
Diawali pada bagian tubuh yang terbersih ke arah bagian yang terkotor, sehingga lap pembahsuh dan air yang Sobat gunakan tetap bersih. Sabuni dengan tangan atau lap pembasuh, tetapi gunakan lap bersih untuk membasuhnya. 

Urutannya sebagai berikut : 

- Kepala.
Satu atau dua kali seminggu gunakan shampoo. Disisi bak pencucian adalah cara termudah dan ternyaman untukmembasuh kepala bayi. Keringkan kepala bayi dengan handuk ( umumnya hanya memerlukan waktu beberapa detik) sebelum Sobat melanjutkan. 

- Wajah.
Pertama-tama gunakan kapas steril yang dibasahi dengan air hangat untuk membersihkan mata bayi, basuhlah dengan perlahan dari arah hidung ke arah luar. Gunakan kapas bersih untuk setiap mata. Untuk wajah ini jangan gunakan sabun. Basuh bagian luar telinga, tetapi tidak bagian dalamnya. Lalu keringkan semua bagian wajah. 

- Leher dan dada
Tidak diperlukan sabun kecuali bayi berkeringat dan kotor. Perhatikan bagian lipatan-lipatan. Lalu keringkan. 

- Lengan.
Rentangkan lengan agar bagian lipatan bisa dibersihkan, dan tekan telapak tangan agar kepalan tangannya membuka. Bagian tangan memerlukan sedikit sabun, dan pastikan Sobat membasuh bekas sabun dengan bersih sebelum bayi memasukkan kembali tangannya ke dalam mulut. Keringkan 

- Punggung.
Balikkan/miringkan tubuh bayi dengan kepala dimiringkan, dan basuh bagian punggung, pastikan bahwa Sobat tidak lupa membersihkan bagian lipatan leher. 

- Tungkai
Rentangkan tungkai agar bagian belakang lutut dapat dibersihkan. Meskipun biasanya bayi akan menolak jika kakinya direntangkan. Keringkan 

- Area popok
Pada bayi perempuan, basuhlah kemaluan dari arah depan ke belakang, buka bagian labia dan bersihkan dengan sabun dan air. Setiap kali membasuh gunakan bagian lain dari lap. Adanya pengeluaran dari kemaluan berwarna putih adalah normal, jangan menggosoknya. 

- Pasang popok dan pakaikan baju.

Baca juga Artikel Menarik Lainnya

Cara memilih makanan sehat untuk ibu hamil dan janin bayi
Cara hindari makanan yang tidak aman dikonsumsi pada masa kehamilan
Cara mengajarkan anak belajar menggambar dan mewarnai di usia dini
Cara mengetahui tanda ciri-ciri fisik gejala kehamilan
tanda ciri-ciri cara mengetahui dan menghitung masa subur wanita agar cepat hamil
cara mengetahui jenis kelamin janin dalam kandungan
tata cara panduan senam hamil dan gerakan-gerakan senam ibu hamil
metode cara membuat hamil untuk mendapatkan anak laki-laki
tips agar cepat membuat hamil dan cara mendapatkan punya anak
Cara aman bepergian saat kondisi sedang hamil
Cara mengurus dan memandikan bayi dengan benar
Kumpulan nama bayi islami untuk anak perempuan beserta artinya
Cara menghadapi dan mengatasi anak balita yang mudah menangis
Manfaat gerakan senam hamil untuk memperlancar persalinan dan melahirkan
Manfaat yoghurt untuk kesehatan tubuh dan ibu hamil
tips cara membawa si kecil ke posyandu untuk di suntik imunisasi
Metode Pendidikan Cara Mendidik Anak yang Sholeh dan Cerdas Pintar secara islami
pertolongan pertama pada kecelakaan yang sering terjadi pada anak

Demikian tips merawat bayi: cara mengurus dan memandikan bayi dengan benar, semoga bermanfaat.