Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Gambar Produk 1
Jasa Desain Kaos, Desain Batik , LOGO dan desain grafis lainya
Email : mastertracer69@gmail.com

RESEP DAN CARA MEMBUAT BUMBU MASAKAN SOTO JAWA ENAK

resep-dan-cara-membuat-masakan-soto-jawa-enak
Soto adalah makanan khas tradisional yang memiliki citarasa dan cara penyajian berbeda-beda dalam setiap daerah , resep cara memasak soto bandung berbeda dengan resep cara membuat soto jawa khususnya soto lamongan. , bumbu dan bahan-bahannya pun berbeda.  Kali ini berbagi tips bagaimana resep cara membuat soto jawa yang enak dan lezat ? Berikut ini adalah resep dan cara membuat soto jawa lamongan yang enak dan lezat.

Bahan - bahan membuat resep bumbu soto jawa 

1 ekor ayam kampung yang muda dibelah menjadi 2 bagian
3 batang sereh
5 lembar daun jeruk purut
3 cm lengkuas dimemarkan
1 1/2sdt garam
1250 ml air
250ml minyak goreng untuk menggoreng ayam
50 ml minyak goreng untuk menumis
250 ml santan sedang kentalnya.

Racikan :

2 sdm bawang goreng
5 batang seledri diiris halus
3 butir telur rebus dipotong 8 bagian
100 g tauge pendek diseduh
50 g soun diseduh
1 sdm bawang putih goreng
1 buah jeruk nipis

Bumbu soto yang dihaluskan :

4 buah bawang merah
3 siung bawang putih
1 sdm ketumbar yang sudah disangan
5 butir kemiri
2 cm kencur
1 sdt terasi

Cara membuat soto jawa

1.Rebus ayam dengan air, sereh, daun jeruk, lengkuas, dan garam hingga harum.
2.Tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum dan matang kemudian masukkan dalam rebusan ayam, kecilkan api, masak hingga ayam empuk.
3.Angkat ayam kemudian masukkan santan dalam rebusan kaldu hingga mendidih dan tidak pecah.
4.Goreng ayam dengan minyak goreng hingga kecoklatan lalu angkat dan daging ayam disuwiri.
5.Ambil mangkok letakkan soun, tauge dan suwiran ayam, kemudian siram dengan kaldu sotonya, taburkan bawang goreng, bawang putih dan seledri, letakkan potongan telur rebus.

Hidangan siap disajikan , selamat berkreasi,, jadi lapar nih..

Baca juga Resep Lainnya